Informasi Dunia Perempuan - Rutin mengonsumsi makanan ibu hamil tidak hanya dilakukan di awal-awal kehamilan saja, lho, Bunda. Sebaiknya, lakukan hal ini hingga menjelang persalinan. Sebab, janin yang ada di dalam tubuh Anda berhak untuk mendapatkan nutrisi penting untuk menunjang perkembangannya. Nah, jika Anda sudah menjaga pola makan dengan rutin memenuhi nutrisinya, yuk mulai untuk mengonsumsi makanan berikut ini ketika kehamilan sudah memasuki bulan kesembilan!
- Tumis bayam dan bening bayam. Bayam merupakan salah satu jenis sayuran yang bermanfaat untuk mengurangi risiko anemia pada tubuh. Hal tersebut bisa terjadi karena bayam mengandung asam folat yang juga bisa membantu memproduksi zat besi dan juga pembentukan sel darah merah. Terlebih lagi, sayuran ini sangat mudah didapatkan di pasaran dan mudah untuk diolah menjadi sajian masakan setiap hari.
- Brokoli. Sama halnya dengan bayam, brokoli juga mengandung asam folat serta vitamin dan zat besi. Jika Anda tidak terlalu suka dengan rasa brokoli, Anda bisa mengolahnya menjadi salad, campuran isi sandwich, dan makanan olahan lainnya. Jangan memasaknya terlalu lama karena hal itu bisa menghilangkan gizinya. Harga brokoli di pasaran memang cenderung tinggi, namun dibandingkan dengan kandungan nutrisinya, hal itu bukanlah hal yang penting.
- Jus kurma. Untuk memenuhi kebutuhan kalori dalam tubuh, cobalah untuk mengonsumsi kurma setiap harinya. Kurma mengandung banyak manfaat untuk tubuh dan berfungsi untuk melancarkan oksigen menuju janin. Jika tidak suka untuk memakan kurma secara langsung, olahlah kurma menjadi jus yang dicampur dengan madu untuk menambah rasa.
- Pisang campur madu. Mengonsumsi pisang mungkin sudah menjadi kebiasaan Anda di pagi hari, karena nutrisi dalam sebuah pisang ini dapat memberikan beragam manfaat bagi tubuh. Namun demikian, pernahkah Anda mencampurnya dengan madu? Kalau belum, cobalah untuk melakukannya. Sebab madu memiliki zat besi yang kaya dan dapat mengurangi risiko anemia. Di sisi lain, pisang pun kaya dengan antioksidan dan mineral. Buat makanan sehat untuk sarapan Anda dengan dua bahan ini. Anda bisa membuat oatmeal dengan potongan pisang dan siraman madu di atasnya. Hmm, yummy! (Tr)
0 komentar
Posting Komentar